Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita Daerah

BMKG Maritim Belawan Keluarkan Himbauan Memasuki Musim Kemarau

×

BMKG Maritim Belawan Keluarkan Himbauan Memasuki Musim Kemarau

Sebarkan artikel ini
Gbr : Kepala BMKG Marim Belawan, Sugiyono.

Since24News|Belawan – Sejak memasuki bulan Maret 2024, wilayah Kota Medan dan sekitarnya sudah berada dalam musim kemarau yang ditandai dengan curah hujan yang rendah dan suhu panas yang tinggi, hal tersebut dikatakan oleh Kepala Stasiun BMKG Maritim Belawan, Sugiyono, Kamis (14/3).

Kepala BMKG Maritim Belawan tersebut mengatakan beberapa hari ini wilayah pesisir seperti Medan Utara maupun Medan Timur mengalami suhu panas yang meningkat, meskipun ada perubahan cuaca yang signifikan dikarenakan cuaca di daerah pesisir cukup dinamis.

“Suhu panas meningkat terjadi di wilayah Sumut bagian timur, namun untuk wilayah Sumut bagian barat, curah hujan masih tinggi dan suhu juga masih dikatakan normal”, ucapnya.

Masyarakat khususnya nelayan, untuk musim kemarau ini, diharapkannya agar tetap berhati-hati ketika berlayar, meskipun sudah memasuki musim kemarau, namun intensitas angin harus diwaspadai karena perubahan cuaca bisa berubah-ubah. Cuaca panas yang disertai fenomena alam lainnya seperti badai tropis juga tetap harus diwaspadai.

“Kami berharap agar kawan-kawan nelayan selalu berhati-hati tentang kondisi cuaca, dan terus mencari informasi cuaca dari BMKG, sebelum melakukan kegiatan melaut” bilang Sugiyono. (feb|Snc)

Total Views: 104
Example 325x300Example 325x300