Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita Daerah

Dinyatakan Hilang 10 hari,Tennis Ditemukan di Sungai Posisi Berlutut

×

Dinyatakan Hilang 10 hari,Tennis Ditemukan di Sungai Posisi Berlutut

Sebarkan artikel ini
Gbr : Proses evakuasi jenazah Tennis Situmorang setelah 10 hari dalam pencarian

Since24News.com|Samosir – Tennis Situmorang (46), warga Desa Pasaran l, Kecamatan Nainggolan, Kabupaten Samosir dinyatakan hilang 10 hari. Setelah dilaporkan hilang sejak Rabu (15/5/2024) akhirnya ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa pada hari Jumat (24/5/2024) di sungai sekitar 14.00 WIB.

Terkait peristiwa ini, Camat Nainggolan, Tino Nainggolan Sabtu (25/5/2024) mengatakan, sebelum jasad ditemukan, tim pencari terdiri dari Polres Samosir, Polsek Nainggolan, Forkopimca, Pemerintah Desa dan juga masyarakat, terus melanjutkan pencarian, dengan cara mencari lokasi terakhir yang dilalui korban.

“Pada hari Jumat 24 Mei 2024 sekira pukul 13.30, salah seorang warga atau saksi sedang menggembalakan kerbaunya. Kemudian saksi mencium bau busuk yang menyengat. Saksi langsung melaporkan kepada tim pencari,” kata Tino, Sabtu (25/5/2024).

Mendengar informasi tersebut, lanjut Tino, tim pencari langsung turun ke lokasi untuk mencari titik bau busuk tersebut.

“Sekira pukul 14.00 wib, jasad korban ditemukan sudah tidak bernyawa lagi dan membusuk di bawah sungai yang cukup curam, dalam keadaan berlutut dan leher terikat tali yang tergantung dibahu,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Samosir, Brigpol Vandu P Marpaung mengatakan, mayat yang ditemukan sudah dibawa ke Medan untuk dilakukan autopsi.

“Mayat yang ditemukan sedang dilakukan autopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Medan,” pungkas Vandu. (Snc)

Total Views: 110 ,