Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Berita DaerahHukumKriminalNusantara

Mangihut Sinaga Ultimatum Kapolres Pematangsiantar : Saudara Mampu Tidak Tangkap Bandar Narkoba

×

Mangihut Sinaga Ultimatum Kapolres Pematangsiantar : Saudara Mampu Tidak Tangkap Bandar Narkoba

Sebarkan artikel ini
Gbr : Mangihut Sinaga Anggota DPR RI Komisi III dari Fraksi Golkar menerima cindera mata dari Sarles Gultom Ketua Dekan Fakultas Hukum USI.

Since24News.com|Pematangsiantar – Mangihut Sinaga Anggota DPR – MPR RI dari Fraksi Golkar yang bertugas di Komisi III bersuara atas lambatnya penanganan pencegahan dan pemberantasan narkoba di wilayah kota Pematangsiantar.

Legislator dari daerah pemilihan (dapil) Sumut III ini pun mengaku telah mengultimatum AKBP. Yogen Heroes Baruno Kapolres Pematangsiantar yang terkesan kurang mampu memberantas narkoba di wilayah kepemimpinannya.

Iklan

“Saya sudah dengar masalah peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Pematangsiantar ini, dan sejak bulan Desember lalu saya sudah hubungi Kapolres Pematangsiantar terkait itu,” ucap Mangihut saat dikonfirmasi usai melaksanakan kunjungan kerja dalam negeri perorangan di fakultas hukum Universitas Simalungun Pematangsiantar, Jumat (14/2/2025).

Saat menghubungi Yogen, Anggota Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) tersebut pun bertanya apakah Yogen mampu untuk menangkap para Bandar Narkoba di Pematangsiantar.

“Saudara mampu atau tidak menangkap Bandarnya, Kasat Narkobamu ganti kalau tak sanggup, titiknya disini, Pelakunya ini, saya sudah bilang ke Kapolres Pematangsiantar,” sambung Mangihut.

Gbr : AKBP Yogen Heroes Baruno Kapolres Pematangsiantar.

Bahkan Mangihut menantang keseriusan Yogen dalam memberantas narkoba di Pematangsiantar.

“Saudara sanggup tidak, kalau tidak sanggup biar saya yang menangkap,” tegas Mangihut mengulangi komunikasinya dengan Kapolres Pematangsiantar Desember lalu.

Mantan Abdi Negara di bidang Adhiyaksa ini mengaku bahwa selama ini dirinya banyak menerima laporan dan pengaduan dari warga, yang kemudian dilanjutkannya dengan pemantauan dan penelusuran.

Mangihut juga akan menjumpai AKBP. Yogen Heroes Baruno besok (Sabtu, 15/2/2025) untuk mengevaluasi kinerja Kapolres tersebut dalam pemberantasan Narkoba.

“Jadi hasil pantauan saya selama ini yang sudah saya sampaikan ke dia (Yogen) dengan semua titik juga Pelaku akan saya evaluasi, besok akan saya jumpai dia,” pungkas Mangihut.

Hal yang sama juga dilakukannya terhadap AKBP. Choky Meliala Kapolres Simalungun.

“Kapolres Simalungun juga, sama ini yang dua ini saya genjot habis habisan dalam rangka pemberantasan narkoba ini, sekarang saja besi-besi yang ada di kuburan berhilangan sebentar lagi perampokan bahkan pembunuhan gara-gara narkoba,” kata Mangihut.

“Untuk itu kami DPR RI sebagai mitra punya hak melakukan pengawasan terhadap kinerja Kapolres ini, karena ini perintah supaya mereka lakukan tugas dengan baik,” tandas Mangihut.

Sarles Gultom S.H., M.H., selaku Ketua Dekan Fakultas Hukum USI mendukung komitmen Mangihut Sinaga dalam upaya pemberantasan narkoba di Pematangsiantar.

“Selaku Praktisi Pendidikan apalagi di bidang Hukum, kami secara pribadi saya sangat mendukung komitmen Pak Mangihut untuk terus melakukan pengawasan terhadap kinerja Kepolisian di kota ini dalam pemberantasan narkoba, semoga dengan itu Polres Pematangsiantar khususnya, serius dan tidak setengah hati dalam melakukan upaya pemberantasan narkoba.

Polres Pematangsiantar seperti diketahui sepekan ini baru melakukan pergantian Kasat Resnarkoba. AKP. Jhonny H Pardede Kasat Resnarkoba saat ini diharapkan mampu menangkap para Bandar narkoba dan bukan hanya para Pengguna serta Pengedar kecil. (Snc)

Total Views: 2639
Example 325x300Example 325x300