Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example 325x300
Berita Daerah

Hilang 10 Hari, Adrianus Sinambela Ditemukan Tewas di Dalam Parit

×

Hilang 10 Hari, Adrianus Sinambela Ditemukan Tewas di Dalam Parit

Sebarkan artikel ini
Gbr : Warga memadati lokasi ditemukannya jasad Adrianus Sinambela, Kamis (1/8/2024).

Since24News.com|Pematangsiantar – Jasad kakek berusia 90 tahun ditemukan di jalan TB Simatupang, kelurahan Sigulang-Gulang, kecamatan Siantar Utara, Pematangsiantar, Kamis (1/8/2024) sekira pukul 10.00 Wib.

Jasad yang identitasnya kemudian diketahui Bernama Adrianus Sinambela tersebut ditemukan di dalam parit, sehingga proses evakuasinya pun dilakukan oleh pihak Kepolisian dan BPBD kota Pematangsiantar.

Anak Almarhum yang Bernama Parlindungan Sinambela mengaku bahwa Ayahnya hilang sejak 21 Juli 2024 lalu.

“Iya benar, dan memang sudah hilang dari rumah sejak 21 Juli lalu,” kata Parlindungan di lokasi penemuan jasad ayahnya.

Parlindungan menerangkan selama ini pihak keluarga selalu mencari keberadaan ayahnya itu, berita orang hilang di sosial media pun sudah sebarkan.

“Sudah lama juga kita buat di sosial media, tapi hari inilah bapak ketemu,” ujarnya.

Informasi yang diperoleh, mayat ditemukan setelah warga setempat mencium bau tak sedap dari arah dalam parit .

Tampak di lokasi, BPBD dan kepolisian sedang melakukan evakuasi, dan saat proses evakuasi pembongkaran parit, tampak ratusan warga memadati tempat. (Snc)

Total Views: 2770